Belahan Hati: Hobby baru

27 Maret 2009

0

Hobby baru

Rumah yang baru aku tempati memang masih diasrama... hanya terpaut 20 meter dari rumahku yang lama.
Entah kenapa, tiba-tiba suamiku mempunyai keinginan aneh menurutku. Memelihara lele.
Terus terang sampai saat ini, aku masih ragu dan sangat berhati-hati mempertimbangkan alasan yang tak jelas. Mungkin karena penghuni yang sebelumnya sudah membangun kolam lele.. ataukah wangsit yang diterima suamiku....

Lele menurutku bukan tujuan yang tepat untuk pemanfaatan lahan. Apalagi air PAM dirumah yang tak selancar di rumah sebelumnya. Untuk mandi saja, kami harus menampung 3 ember dipagi hari kalo tidak ingin telat ke kantor.

Dan kolam itu rencananya aku mo bikin tempat penampungan air, agar lebih mudah persediaan air. Tapi hasil vote antara kami berdua, akhirnya menunjukkan lele menjadi pemenang perebutan kolam.

Kemaren, aku dikejutkan dengan tingkah suamiku yang begitu semangat bangun pagi dihari liburnya. Aneh....
Sosoknya berhenti di kolam penampungan yang ternyata telah dihuni 500 ekor bibit lele. Ya ampyun....akupun tak tahu kapan dia membelinya
Seharian, dari pagi... hingga petang... suamiku hampir tak pernah beranjak dari lele barunya itu. Disampingnya, ada karung yang berisi makanan lele.

Hobby baru suami, berharap memang benar-benar mempunyai nilai ekonomis meski tak memecahkan masalah dalam persediaan air....
Mungkin bertambah masalah, karena air harus dibagi lagi untuk hobby baru suami. Si lele yang ga jelas itu.....

0 komentar: